Manfaat jeruk nipis untuk perawatan rambut.

Manfaat-jeruk-nipis-untuk-perawatan-rambut

Jeruk nipis ternyata tak cuma punya banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit wajah, Jeruk nipis juga bermanfaat untuk perawatan  dan kesehatan rambut.
Berikut ini manfaat jeruk nipis untuk perawatan  dan kesehatan rambut.

Mengatasi Ketombe
Jika Anda mengalami masalah ketombe pada rambut, cobalah mencampurkan air perasan jeruk nipis dan minyak kelapa lalu mengoleskannya pada kulit kepala. Diamkan selama semalaman dan bilas rambut hingga bersih. Tak hanya membersihkan kulit kepala dari ketombe, cara ini juga menghaluskan rambut.

Mencegah Rambut Rontok
Air perasan jeruk nipis sangat bagus untuk memperbaiki tekstur rambut. Dengan pemakaian teratur, jeruk nipis bisa menguatkan rambut sekaligus mencegahnya kerontokan rambut.
sumber:solopos.com

Merawat wajah dengan jeruk nipis

merawat-wajah-dengan-jeruk-nipisJeruk nipis ternyata tak cuma punya banyak manfaat untuk kesehatan, tapi juga kecantikan. Berikut ini manfaat jeruk nipis untuk wajah anda.

Mengangkat Sel Kulit Mati
Jeruk nipis mampu mengangkat sel kulit mati dan fungsinya sama seperti scrub, namun teksturnya lebih halus sehingga tidak menyebabkan iritasi. Caranya bisa dengan menggosokkan daging buah jeruk nipis ke wajah. Jangan lupa membilas wajah dengan sabun dan air, agar sisa air dan daging buah jeruk nipis tidak menempel di wajah..

Mencerahkan Kulit
Minyak jeruk nipis juga dipercaya bisa mencerahkan kulit dan banyak digunakan sebagai bahan penyegar. Produk kecantikan ini bisa mengencangkan pori-pori dan mengurangi kadar minyak pada kulit, serta menjadikan kulit tampak lebih cerah.

Kemampuan Anti-ageing
Jeruk nipis bisa melawan proses penuaan dini yang bisa disebabkan oleh paparan sinar matahari. Irisan jeruk nipis bisa digunakan sebagai masker untuk mencegah penuaan dini sekaligus menyamarkan bintik hitam akibat sinar ultra violet (UV).
sumber :solopos.com

Mengatasi Jerawat dengan jeruk nipis.


atasi-jerawat-dengan-jeruk-nipis

Jeruk nipis selain enak untuk pelengkap Makan soto ternyata juga bermanfaat untuk merawat wajah. Sejak dulu jeruk nipis di percaya bisa menghilangkan jerawat. Meskipun pengobatan jerawat akan berbeda pada setiap orang, mengingat tipe kulit dan jenis jerawat yang diderita berbeda antara seseorang dengan orang lain. Tidak ada salahnya anda mencoba memanfaatkan jeruk nipis untuk menghilangkan jerawat anda

Caranya sangat mudah hanya dengan meneteskan air jeruk nipis pada kulit yang berjerawat . Air jeruk nipis bisa mengatasi jerawat pada wajah. Meneteskan air jeruk nipis pada bekas jerawat juga bisa menyamarkannya dan membuat kulit lebih mulus. Selain diteteskan langsung  bisa dikonsumsi sebagai minuman. Bisa dibuat es atau di minum hangat. Dengan  minum jeruk nipis secara rutin juga baik untuk kulit wajah yang berjerawat.

Merawat Wajah dengan Wortel

Merawat Wajah dengan Wortel


Perawatan Wajah Alami dengan wortel apakah Anda pernah mendengarnya ? Wortel selain baik untuk kesehatan mata ternyata baik juga untuk kesehatan kulit. Wortel (Daucus Carota) mengandung banyak sekali vitamin A yang sangat baik untuk kesehatan mata, namun 1 hal yang mesti diketahui oleh para pecinta perawatan wajah alami adalah bahwa wortel juga mempunyai zat yang sangat baik untuk kesehatan kulit yaitu “KAROTEN” atau biasa dikenal dengan nama Beta Karoten.
Karoten dalam umbi wortel terbukti mampu melembabkan dan melembutkan kulit, serta mampu memperlambat kerutan pada wajah sehingga banyak digunakan dalam industri kosmetik. Untuk merawat kecantikan wajah biasanya wortel digunakan sebagai masker wajah yang ditambah dengan kuning telur. Kuning telur juga sangat baik untuk mengatasi kulit keriput dan kulit kusam, serta kandungan lemak pada kuning telur juga baik untuk kulit yang kering.

Cara Merawat Wajah Berjerawat dengan Jus Wortel

  • Pilih wortel yang warnanya bagus dan segar.
  • Haluskan wortel, bisa dengan memotong kecil-kecil baru diblender, atau bisa juga di parut baru diblender sampai lembut.
  • Oleskan pada wajah yang berjerawat yang terlebih dahulu sudah dicuci atau dibersihkan, dan diamkan selama kurang lebih 15 -30 menit.
  • Bilas wajah dengan air hangat, setelah itu biilas kembali untuk yang kedua kalinya dengan air dingin.
  • Lakukan minimal 1 minggu sekali.

Cara Merawat Wajah Yang Kusam dengan Masker Wortel & Madu

  • Haluskan 1 buah wortel yang masih segar, bisa dengan diparut dahulu lalu diblender sampai lembut.
  • Tambahkan 1 sdm madu lalu aduk kembali sampai rata.
  • Oleskan pada wajah yang terlebih dahulu sudah dibersihkan sampai rata dan diamkan selama 15 – 30 menit.
  • Bilas wajah sampai bersih dengan air hangat, lalu bilas kembali untuk yang kedua kalinya dengan air dingin.
  • Lakukan secara rutin untuk hasil yang maksimal.
Untuk hasil yang tidak kalah bagusnya, bisa juga ditambahkan 1 buah kuning telur. Namun untuk kulit yang berminyak sebaiknya cukup wortel dan madu saja.

sumber: perawatan-kulit.com

CARA MEMUTIHKAN KULIT SECARA ALAMI DENGAN WORTEL UNTUK TANGAN DAN KAKI

CARA MEMUTIHKAN KULIT SECARA ALAMI DENGAN WORTEL UNTUK TANGAN DAN KAKI
Cara memutihkan kulit secara alami dengan wortel untuk tangan dan kaki merupakan cara yang tepat bagi anda yang menginginkan cara alami untuk memutihkan bagian anggota tubuh tersebut. Kedua anggota gerak ini merupakan bagian tubuh yang  penting. Selain wajah, dalam nilai kecantikan wanita kulit tangan dan kulit kaki harus tetap diperhatikan. Kedua komponen badan ini sering terlihat layaknya pada bagian wajah. Rasanya percuma  jika kita memiliki kulit wajah yang putih beseri tanpa memperhatikan kulit kaki dan tangan, maka itu semua dirasakan kurang seimbang. Karena nilai kecantikan seorang wanita buka hanya terletak pada bentuk parasnya, namun juga dengan kondisi bagian tubuh yang lain seperti kulit tangan dan kulit kaki yang harus tetap terlihat putih bersih.
Terkadang banyak wanita yang justru mengabaikan hal ini, mereka lebih terpaku untuk merawat kulit wajah tanpa memperhatikan bagian kulit yang penting lainnya. Perawatan pada kulit tangan dan kaki, memang lebih dirasa sulit dibandingkan dengan perawatan pada kulit wajah, karena kulit tangan dan kaki merupakan bagian utama yang lebih sering terkena pancaran sinar matahari lebih lama. Maka dari itu dalam perawatan kulit tangan dan kaki harus lebih ekstra lagi, agar mendapatkan hasil yang memuaskan pula, yaitu kulit yang putih bersih. Kami akan mengulas Cara memutihkan kulit dengan wortel untuk anda.

Cara Memutihkan kulit secara alami  dengan Wortel

Cara Memutihkan kulit dengan WortelSesuai dengan ilmu farakologi terkini, tanaman wortel mampu menjadi bahan pemutih kulit yang alami. Tanaman dengan nama latin Daucus carota ini tergolong tanaman jenis hortikultura, terlebihnya tanaman sayuran yang memiliki kandungan akan Vitamin A yang cukup tinggi. Selain itu wortel juga memiliki kandungan lainnya seperti  Vitamin C, beta karoten , folat, protein, fosfor, Magnesium dan lainnya, yang bermanfaat bagi kesehatan kulit. Dengan padua Vitamin A dan C yang dimiliki oleh tanaman Wortel ini dapat dijadikan bahan utama untuk memutihkan kulit tangan dan kulit kaki. Cara memutihkan kulit dengan wortel pun cukup mudah, untuk penutrisian kulit anda dapat mengonsumsi wortel secara langsung, mungkin bagi anda yang menyukai wortel segar anda dapat mencucinya agar bersih dan langsung untuk dimakan, namun jika tidak maka anda dapat memodifikainya melalui juice wortel, di bentuk kedalam soup dan aneka makanan yang lainnya. agar kulit yang anda miliki mendapatkan nutrisi yang cukup sehingga tetap bersih. Dan untuk perawatan luar secara langsung,maka kupaslah wortel dengan bersih kemudian bersihkan dan haluskan wortel tersebut yang kemudian di campur dengan body lotion secukupnya dan oleskan pada tangan serta bagian kaki secara merata. Selain itu anda juga dapat memadukan wortel halus ke dalam campuran beras putih dan minyak zaitun secukupnya dan di oleskan ke bagian kaki dan tangan hingga merata, tunggu sampai 20-25 menit hingga cairan meresap pada kulit, kemudian bersihkan dengan air.
Lihat artikel lain Cara Memutihkan kulit secara alami .
sumber:www.cocokosmetik.com

Cara menghilangkan jerawat dengan Bawang putih .

bawang-putih-untuk-kesehatan-wajah
Cara pemakaian bawang putih untuk menghilangkan jerawat  juga tergolong mudah. Hanya dengan menghancurkan satu siung bawang putih hingga menjadi pasta. Oleskan pasta bawang putih di tempat yang berjerawat. Ini berkhasiat untuk membantu menghilangkan ruam merah serta mengobati radang akibat jerawat.

Sebagai masker wajah, ambil bawang putih 2 buah atau lebih, kupas dan cuci dengan air mengalir. Setelah itu, tumbuk hingga cukup halus lalu oleskan ke area kulit wajah atau punggung yang berjerawat. Diamkan selama 10 menit lalu bilas dengan air bersih. Lakukan perawatan ini secara rutin minimal dua kali dalam seminggu. Setelah tiga bulan, kulit wajah Anda akan terlihat lebih segar, cerah, dan bebas jerawat. Setelah mendapatkan hasil yang bagus, untuk maintenance-nya bawang putih cukup dikonsumsi atau dioleskan seminggu sekali.
Bawang putih termasuk aman digunakan. Hanya saja untuk penggunaan dengan cara dioles harus hati-hati jangan terlalu lama ditempelkan dikulit apalagi sambil di tinggal tidur . Mereka yang kulitnya sensitif dan alergi bawang putih, sebaiknya tidak melakukan perawatan ini. Jika tidak cocok, efek samping yang mungkin timbul adalah kemerahan, iritasi, bengkak, radang dan gatal-gatal. bahkan melepuh.

Merawat Wajah dengan Tomat


tomat-penghilang-jerawat

Tomat selain dipakai untuk berbagai macam sayur dan jus ternyata juga bermanfaat untuk merawat wajah. Sejak dulu tomat di percaya bisa menghilangkan jerawat yang membandel. Meskipun pengobatan jerawat akan berbeda pada setiap orang, mengingat tipe kulit dan jenis jerawat yang diderita berbeda antara seseorang dengan orang lain. Tidak ada salahnya anda coba cara ini untuk menghilangkan jerawat anda.
Ada 2 cara yang dapat Anda lakukan.

Untuk Jerawat Ringan:
  • Potong tomat menjadi dua bagian, kemudian oleskan pada wajah.
Untuk Jerawat Berat:
  • Haluskan 2 buah toma segar menggunakan penumbuk hingga menjadi bubur.
  • Kemudian oleskan bubur tomat tersebut ke bagian wajah yang berjerawat, dan diamkan selama 1 jam atau lebih.
  • Setelah agak mengering, cuci bersih menggunakan air hangat.
  • Lakukan perawatan menggunakan ramuan tersebut setiap hari selama beberapa hari hingga jerawat tersebut berkurang.
Selain itu kita bisa membuat masker dari tomat :
Cara membuat masker tomat:
  • Hancurkan dua buah tomat dengan blender
  • Tambahkan perasan lemon, aduk hingga merata
Cara pakai:
  • Oleskan pada wajah dan leher menjelang tidur
  • Biarkan hingga pagi hari
  • Bilas dengan air hangat
Untuk perawatan rutin menghaluskan wajah, masker tomat juga dapat digunakan secara berkala. Setelah wajah dan leher dibalur ramuan tomat dan lemon, lakukan pijatan lembut selama 15 menit. Setelah itu basuh dengan air hangat. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal lakukan secara rutin minimal 2 kali dalam seminggu. Dengan mengetahui apa manfaat serta bagaimana cara membuat masker tomat sendiri di rumah, anda bisa mempunyai lebih banyak pilihan dalam melakukan perawatan wajah secara alami di rumah, semoga bermanfaat.
Sumber: perawatan-kulit.com

Merawat wajah dengan Belimbing Wuluh


belimbing-wuluh-penghilang-jerawat-alami

Belimbing wuluh selain dipakai untuk pelengkap sayur asem ternyata juga bermanfaat untuk merawat wajah. Sejak dulu belimbing wuluh di percaya bisa menghilangkan jerawat yang membandel. Meskipun pengobatan jerawat akan berbeda pada setiap orang, mengingat tipe kulit dan jenis jerawat yang diderita berbeda antara seseorang dengan orang lain. Tidak ada salahnya anda coba cara ini untuk menghilangkan jerawat anda.
Ada 2 cara yang dapat Anda lakukan.
Cara pertama:
  • Cuci buah Belimbing wuluh secukupnya. Lalu, tumbuk halus.
  • Remas adonan buah dengan air garam secukupnya.
  • Gunakan untuk menggosok area kulit yang berjerawat sebanyak 3 kali sehari.
Cara kedua:
  • Siapkan 6 buah Belimbing wuluh dan setengah sendok the bubuk belerang.
  • Giling semua bahan sampai halus. Lalu, remas dengan 2 sendok makan air Jeruk nipis.
  • Gunakan untuk menggosok area kulit yang berjerawat 2-3 kali sehari.
Beberapa kandungan senyawa aktif pada Belimbing wuluh diketahui bersifat antiinflamasi sehingga dapat mengurangi peradangan jerawat dan menyembuhkannya secara alami. Selain itu, Belimbing wuluh juga bersifat analgetik guna membantu menghilangkan rasa sakit akibat peradangan yang terjadi.
Mengobati jerawat dengan ramuan yang terbuat dari Belimbing wuluh tentu saja aman dan murah. Yang terpenting, Anda harus melakukannya secara maksimal dan rutin.
Minimal, Anda bisa melakukannya 2 kali sehari. Jika sudah rutin, silakan lihat hasilnya dalam waktu 2 minggu sampai 1 bulan. Selain ampuh mengempiskan jerawat, Belimbing wuluh juga bisa membuat kulit wajah Anda menjadi halus dan lembab.
Namun, apabila jerawat tak kunjung hilang dengan cara di atas, berkonsultasilah dengan dokter kulit guna menentukan pengobatan apa yang tepat untuk tipe kulit dan jenis jerawat yang Anda alami.
Sumber:Daherba.com

Merawat wajah dengan es batu

ES-BATU-UNTUK-PERAWATAN-WAJAH


Saat kita berolahraga biasanya kita mengeluarkan banyak keringat, yang merupakan hasil pelepasan racun dan sisa radikal bebas yang tidak berguna bagi tubuh.Terkadang keringat  menetes sampai ke area wajah. Keringat yang bersifat lengket cenderung mengikat kotoran dan debu yang terpapar di kulit wajah selama berolahraga Jika hal ini di biarkan saja bisa menyebabkan timbulnya jerawat dan biang keringat.

Untuk mencegah hal itu terjadi seusai berolahraga wajah harus selalu kita bersihkan. Untuk membersihkan dan merawat wajah ada berbagai cara, Salah satu cara merawat wajah yang dapat anda coba lakuan dengan menggunakan es batu. Sebab, es batu dapat meredam ketegangan otot wajah sehingga penggunaan es batu menghadirkan sensasi rileks dan menenangkan kulit, dua hal yang dibutuhkan kulit setelah tubuh melakukan aktivitas seperti berlari, melompat, atau aerobik.

Selain itu, es batu juga memiliki fungsi untuk merapatkan kembali pori-pori kulit wajah sehingga bakteri dan kotoran dari keringat bisa dihalau sedini mungkin.

Kala membersihkan wajah dengan es batu, awali dengan mencuci seluruh wajah menggunakan air hangat untuk mematikan semua kotoran. Kemudian, bungkus beberapa es batu sesuai kebutuhan dengan serbet, lalu gosokkan secara perlahan ke seluruh bagian wajah serta leher.


Perawatan yang demikian membantu melepaskan suhu panas dari kulit, sekaligus menjaga kulit tetap halus dan lembab. Apabila Anda rutin melakukannya setiap usai berolahraga, bisa dipastikan, tak hanya tubuh Anda yang bakal semakin kencang, wajah pun akan tampak lebih berkilau dan bersih natural.

Cara Alami Mengatasi Wajah Berminyak


wanita-dengan-kulit-wajah-berminyak


Mempunyai wajah berminyak memang sedikit merepotkan, namun jangan khawatir ada berbagai cara mengatasinya. Berikut ini cara alami mengatasi wajah berminyak yang patut anda coba :

Susu: Susu merupakan salah satu bahan terbaik untuk menghilangkan minyak di atas permukaan kulit. Silakan oleskan produk perawat wajah yang mengandung susu sebelum anda tidur. Susu memiliki kemampuan alami untuk menghilangkan debu dan kotoran di wajah. Selain itu, susu juga baik untuk membersihkan pori-pori wajah yang tersumbat. Anda bisa mengambil kapas, kemudian mencelupkannya ke dalam susu dan oleskan ke permukaan wajah. Anda juga bisa menambahkan minyak lavender untuk meningkatkan hasilnya.

Masker lumpur: Lumpur sudah lama dipercaya untuk mengatasi wajah berminyak. Pilihlah lumpur yang higienis, bukan diambil langsung dari sawah karena ada banyak kotoran dan bakteri di dalamnya. Anda bisa membeli lumpur khusus dari toko kecantikan atau di tempat lainnya. Campurkan lumpur dengan kunyit sebelum dioleskan di wajah untuk meningkatkan hasilnya. Setelah dioleskan, tunggu selama kurang lebih setengah jam baru kemudian bilas hingga bersih. Anda bisa memakai masker lumpur sekali seminggu. Selain menghilangkan minyak, wajah juga akan terlihat lebih bersih dan lembut.

Gandum: Bahan makanan ini juga baik untuk mengatasi kulit berminyak. Sediakan gandum yang belum diproses, kemudian campurkan dengan satu sendok teh madu dan setengah sdt air jeruk lemon. Campur ketiga bahan ini hingga membentu pasta yang padat, selanjutnya aplikasikan ke atas kulit dan tunggu sekitar 15 menit.

Bubuk kayu cendana: Ambil sedikit bubuk cendana dan campurkan dengan beberapa tetes air, selanjutnya oleskan ke atas kulit wajah yang berminyak. Biarkan hingga mengering dengan sendirinya lalu bilas dengan air hangat. Ini membantu menghilangkan minyak berlebih serta melawan jerawat di wajah.
(kaskus.co.id)

Tips Mengatasi Masalah Kulit Wajah Berminyak

wajah-pria-kulit-berminyak

wajah-wanita-kulit-berminyak


1. Yang paling penting untuk mengatasi kulit berminyak adalah mencuci wajah secara teratur. Basuh wajah minimal 2 kali sehari dengan cairan pembersih wajah yang lembut dan tidak mengakibatkan iritasi. Lebih bagus lagi jika anda memilih pembersih wajah yang terbuat dari tanaman herbal.

2. Gosok dengan pembersih wajah 2 kali dalam seminggu. Ada beberapa pembersih wajah yang bekerja seperti lulur, mengangkat semua kotoran dan kulit mati sehingga wajah menjadi lebih bersih dan cerah. Wajah berminyak lebih mudah mengikat debu, dan jika terus menumpuk akan membentuk lapisan di atas wajah. Agar lebih aman, anda sebaiknya memilih produk yang memang sudah dipercaya oleh banyak orang dan dinyatakan aman.

3. Untuk mengatasi wajah berminyak, anda juga perlu mengoleskan produk untuk menyeimbangkan minyak di wajah. Sama seperti sebelumnya, pilihlah produk yang dinyatakan efektif dan aman karena anda akan selalu membutuhkannya setiap waktu.

4. Perawatan lainnya adalah dengan toner dan Moisturizer. Setelah mencuci wajah menggunakan produk pembersih wajah, jangan lupa untuk mengapolikasikan toner dan moizturer. Perawatan ini tidak hanya diperlukan untuk kulit berminyak, namun juga kulit tidak berminyak. Ada berbagai macam produk yang tersedia di laur sama, anda bisa memilih yang alami seperti toner rose water dan green tea.

(kaskus.co.id)

Cara Ampuh menghilangkan Komedo dengan Putih Telur

putih-telur-penghilang-komedo



Komedo yang sering bermunculan di sekitar hidung serta bintik-bintik hitam di pipi dan daerah bibir tentu membuat penampilan kurang menarik.
Kebanyakan orang menghilangkannya dengan memencet atau melakukan deep cleansing.

  • Padahal membersihkan komedo cukup mudah lho. Anda cuma perlu putih telur untuk membersihkannya. Ini dia caranya.
  • 1. Ambil satu putih telur di mangkok, kemudian kocok perlahan. Setelah itu, usapkan putih telur pada seluruh wajah, terutama pada bagian yang memiliki komedo dan bintik hitam.
  • 2. Ambil kertas tisu, kemudian potong sesuai dengan bentuk wajah Anda. Potong pada bagian mata, lubang hidung, dan mulut. Kemudian tempelkan kertas tisu pda wajah yang telah diolesi putih telur.
  • 3. Oleskan lagi lapisan putih telur ke atas kertas tisu secara merata. Kemudian biarkan hingga kering. Jangan berbicara atau menggerakkan wajah Anda.
  • 4. Setelah benar-benar kering, angkat lapisan putih telur dan kertas tisu di wajah Anda dari arah dalam ke luar.
  • Komedo Anda pun ikut terangkat bersama ramuan masker putih telur tadi.
Selamat mencoba..!
(Sumber:kaskus.co.id)